Blogs

Hari Ulang Tahun KOPRI

"Valentine's Day mengingatkan ... bahwa di sekeliling kita masih banyak orang yang menyayangi kita."


Hari Kasih Sayang

Hari kasih sayang atau yang disebut juga sebagai Valentine’s Day menjadi hari yang dinantikan oleh setiap orang. Diperingati setiap tanggal 14 Februari menjadi hal yang dinantikan oleh para pasangan. Tradisi pada hari Valentine, orang-orang memberikan cokelat atau permen sebagai hadiah. Namun, ketika hari Valentine dikenal oleh masyarakat Inggris pada abad ke-18, mereka memberikan kartu pos dari buatan tangan atau karya sendiri. Kartu Valentine yang dikirimkan terbuat dari kain renda, pita dan cupids beserta gambar hati. Tradisi mengirimkan kartu pos ini baru menyebar ke Amerika Serikat sekitar tahu 1850 sehingga produksi kartu pos meningkat. Berdasarkan Greeting Card Association (Asosiasi Kartu Ucapan), sebesar 25% kartu pos yang dikirimkan adalah untuk hari Valentine.

Peringatan hari kasih sayang biasanya diperingati dan dinantikan oleh setiap pasangan di dunia, hari kasih sayang tidak hanya untuk para pasangan melainkan juga untuk keluarga dan sahabat Anda. Menyayangi tidak hanya ke satu orang saja bukan? Anda juga bisa menyayangi keluarga dan sahabat. Valentine’s Day diperingati sebagai hari kasih sayang akan tetapi bukan berarti di hari-hari biasa Anda tidak menyayangi, hanya mengingatkan bahwa di sekeliling kita masih banyak orang yang menyayangi kita.

Happy Valentine’s Day!


By: Recruitment Corporate PT. Summarecon Agung, Tbk

Reference:
http://www.infoplease.com/spot/valentinesdayhistor...