Blogs

Hari Ulang Tahun KOPRI

Setiap tahun pada tanggal 18 Maret dirayakan sebagai Hari Arsitektur Indonesia. Arsitektur sebenarnya bukanlah profesi baru.

Hari Arsitektur Indonesia

18 Maret 2018


Setiap tahun pada tanggal 18 Maret dirayakan sebagai Hari Arsitektur Indonesia. Arsitektur sebenarnya bukanlah profesi baru. Sejak dulu, arsitektur telah menjadi bahan perbincangan, diskusi, dan kekaguman.

Makna arsitektur secara lebih khusus adalah keseluruhan proses mulai dari pemikiran/ide atau gagasan, kemudian menjadi karya/rancangan, dan diwujudkan menjadi hasil karya nyata yang dilakukan secara sadar (bukan berdasarkan naluri) dengan tujuan memenuhi kebutuhan akan ruang guna mewadahi kegiatannya yang diinginkan serta menemukan keberadaan dirinya.

Pada tanggal 16 September 1959, di kediaman Liem Bwan Tjie yang merupakan arsitek ternama dan pelopor arsitektur modern generasi pertama di Indonesia, mengadakan pertemuan antara arsitek-arsitek senior Indonesia dan 18 arsitek muda.

Pertemuan itulah yang menjadi tonggak berdirinya Ikatan Arsitektur Indonesia (IAI) yang resmi didirikan pada 17 September 1959. Ikatan Arsitek Indonesia juga merupakan anggota dari The International Union of Architects (Union Internationale de Architectes - UIA), Architects Regional Council ASIA (ARCASIA), dan Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi.

Salah satu gedung perpustakaan Indonesia pun turut membawa kebanggaan tersendiri pada bidang arsitektur. Perpustakaan Soeman HS di Pekanbaru, Riau, yang didesain oleh Tri Handini, memenangkan The Fist Best Architectural Design dalam Citation of Excellent Architectural Design Reflecting East Asian Identity se-ASEAN.

Jika Anda pengagum Tri Rismaharini (Wali Kota Surabaya), Ridwan Kamil (Wali Kota Bandung), dan Abdullah Azwar Annas (Bupati Banyuwangi), Anda boleh tambah salut karena mereka dinobatkan oleh Majalah Tempo sebagai Tokoh Arsitektur 2014.

Mari kita sebagai masyarakat Indonesia mulai peduli dan mengapresiasi karya-karya arsitek lokal.

By : Corporate Recruitment PT Summarecon Agung, Tbk

References:

https://www.kompasiana.com/lafatah/selamat-hari-arsitektur-indonesia-2015_55298272f17e61037cd623a9

https://economy.okezone.com/read/2017/03/18/470/1646224/selamat-hari-arsitektur-indonesia

https://id.wikipedia.org/wiki/Ikatan_Arsitek_Indonesia

https://id.wikipedia.org/wiki/Liem_Bwan_Tjie