
Tidur yang cukup di malam hari, memulai hari dengan sarapan, dan mengonsumsi air putih yang cukup dapat membantu mengurangi munculnya rasa kantuk dan lelah saat bekerja. Jika Anda telah menerapkan hal tersebut tapi keluhan ngantuk dan lelah tetap muncul, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:
1. Tetap Aktif di Tempat Kerja
Duduk terlalu lama bisa memicu munculnya rasa kantuk dan lelah. Oleh karena itu di sela-sela waktu bekerja, Anda disarankan untuk berjalan kaki sejenak, entah untuk pergi ke toilet, mengangkat telepon, atau mengunjungi meja rekan kerja untuk mendiskusikan pekerjaan yang sedang dikerjakan bersama. Melakukan aktivitas seperti ini selama lima menit saja dapat membuat Anda terjaga hingga satu jam setelahnya. Luangkan waktu sejenak untuk bangkit dari meja kerja.
2. Tidak Menatap Layar Komputer Terus Menerus
Mata lelah dan pikiran yang sibuk karena terus-menerus menatap layar komputer bisa membuat Anda lelah dan mengantuk. Jadi, alihkan mata dan perhatian Anda dari layar komputer sesekali ke hal lain secara berkala untuk mengistirahatkan mata dan menyegarkan pikiran.
3. Mengatur Pernapasan
Rasa kantuk dapat hilang jika kadar oksigen pada otak tercukupi. Untuk itu, saat merasa mengantuk, cobalah untuk mengatur pernapasan Anda kembali. Salah satu caranya adalah dengan menarik napas dalam-dalam menggunakan perut, kemudian tahan sejenak dan hembuskan napas melalui mulut. Lakukan ini hingga 10 kali.
4. Mengonsumsi Air Putih yang Cukup
Dehidrasi bisa menjadi penyebab munculnya rasa kantuk dan lelah. Oleh karena itu, pastikan Anda mengonsumsi air putih yang cukup, yaitu setidaknya 2 liter per hari.
5. Mengonsumsi Minuman Berkafein
Salah satu cara menghilangkan kantuk dan lelah di tempat kerja yang populer adalah mengonsumsi minuman berkafein seperti kopi. Kafein memang dapat mengusir rasa kantuk, tapi Anda disarankan untuk mengonsumsi secangkir kopi saja. Minum kopi dapat memicu dehidrasi, yang kemudian bisa menambah rasa lelah. Jadi jika ingin minum kopi, pastikan kebutuhan air putih Anda tetap tercukupi. Selain itu, hindari minum kopi di sore hari agar Anda tidak sulit tidur di malam harinya.
6. Mengonsumsi Camilan yang Sehat
Kadar gula darah yang rendah dapat menyebabkan tubuh terasa lemas. Pada kondisi ini, makanan ringan dapat bermanfaat untuk meningkatkan energi dan mengusir rasa kantuk dan lelah. Pilihan camilan sehat yang dapat membuat tubuh berenergi antara lain adalah biskuit dengan gandum utuh, kacang-kacangan, buah potong, seperti semangka, melon, dan jeruk.
7. Mendengarkan Musik
Cara menghilangkan ngantuk dan lelah berikutnya adalah dengan mendengarkan musik menggunakan earphone. Musik dengan irama yang kencang, seperti musik aliran rock dan pop, bisa membuat Anda lebih berenergi dan melupakan rasa kantuk dan lelah.
8. Lakukan Stretching
Stretching atau peregangn disinyalir mampu mengatasi ngantuk saat di kantor. Lakukan hal ini jika Anda tidak punya waktu untuk keluar sejenak. Bangun sebentar dari kursi kerja Anda, lalu regangkan tangan di atas kepala, gerakkan leher, atau gerakkan badan ke samping kanan dan kiri. Dilansir dari Medical News Today, peregangan yang dilakukan mampu mengendorkan otot yang tegang dan menjaga aliran darah agar tubuh tetap berenergi.
By : Corporate Recruitment PT. Summarecon Agung, Tbk
Referensi:
https://glints.com/id/lowongan/cara-menghilangkan-ngantuk-di-kantor/#.YHbpXC1h28o
https://www.alodokter.com/mengusir-rasa-kantuk-dan-lelah-di-tempat-kerja